www.ozankicaumania.com

Friday, 26 February 2016

Sekilas Info Tentang Burung (Berita Burung) - Uus Cs Dibekuk karena Tangkap 15 Burung di Taman Nasional Gunung Leuser

Sekilas Info Tentang Burung (Berita Burung) - Uus Cs Dibekuk karena Tangkap 15 Burung di Taman Nasional Gunung Leuser- Medan - Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuser (BBTNGL) mengamankan tiga pelaku pemburu burung murai daun, murai ranting dan siri-siri di dalam kawasan TNGL di Langkat, Sumut. Dari tangan mereka, petugas menyita 15 ekor burung hasil tangkapan.

"Ketiga orang itu yakni bernama Uus, Sayuti dan Eko. Mereka merupakan penangkap burung di kawasan TNGL," kata Kepala Balai Besar Taman Gunung Leuser (BBTNGL) Andi Basrul di kantornya Jalan Selamat, Medan, Sumut, Rabu (24/2/2016).

Sekilas Info Tentang Burung (Berita Burung) - Uus Cs Dibekuk karena Tangkap 15 Burung di Taman Nasional Gunung Leuser
Andi menjelaskan, penangkapan mereka bermula ketika petugas melakukan patroli di Sungai Landak, Langkat, Selasa (23/2). Saat itu, petugas menemukan mereka beserta alat pemikat burung dan hasil tangkapannya tanpa izin.

Petugas membawa pelaku beserta hasil tangkapannya ke BBTNGL. Ke-15 burung tersebut dengan rincian, 3 ekor burung murai daun, 11 ekor burung murai ranting, dan seekor burung siri-siri.
"Berdasarkan pengakuannya, mereka telah melakukan aksinya sebanyak tiga kali. Jadi, burung ini belum dilindungi, tapi mereka mengambil di kawasan TNGL," terang Andi.

Terkait hal itu, kata Andi, pihaknya telah melakukan sosialisasi beserta imbauan di kawasan TNGL. Berdasarkan catatan dari BBTNGL, selama tahun 2016 telah terjadi tiga kali kasus yang serupa.
Sekilas Info Tentang Burung (Berita Burung) - Uus Cs Dibekuk karena Tangkap 15 Burung di Taman Nasional Gunung Leuser

Sementara itu, salah seorang penangkap burung, Uus bersama rekannya mengaku tak mengetahui kalau apa yang dilakukan itu salah.
"Kami nangkap burung dengan cara empat ekor burung sebagai pemancing. Kalau peminat burung itu dari mana saja ada. Biasanya seminggu dapat 10 ekor burung," ujar Uus.

Ia menuturkan, per ekor burung hasil tangkapan mereka dijual dengan harga Rp 50 ribu. Kini, mereka masih diamankan di BBTNGL. Mereka masih dalam pemeriksaan petugas. 
(try/try)

Sekilas Info Tentang Burung (Berita Burung) - Uus Cs Dibekuk karena Tangkap 15 Burung di Taman Nasional Gunung Leuser Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ozan

Silakan Jiaka Ada Komentar Jangan Ragu Ragu !!! Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Terima kasih sudah berkomentar